Cara dapat uang dari blog

Rabu, 12 Oktober 2011

JEMBATAN WHEATSTONE

I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
      Rangkaian listrik adalah interkoneksi dari sekumpulan elemen atau komponen penyusunnya ditambah dengan rangkaian penghubungnya dimana disusun dengan cara-cara tertentu dan minimal memiliki satu lintasan tertutup. Lintasan tertutup adalah suatu lintasan yang dimulai dari titik awal dan akan kembali lagi ke titik tersebut tanpa terputus dan tidak memandang seberapa jauh atau dekat lintasan yang kita tempuh (Ida,2010).
       Sebuah resistor yang daya hambatnya besar dibandingkan dengan daya hambat galvanometer dihubungkan secara permanen melewati kedua terminal galvanometer. Bila kontak geser berada disebelah ujung kiri resistor, maka harus dalam lintasan antara b dan c tidak ada melewati galvanometer (Chatib,1962).
       Tahanan suatu penghantar ialah perbandingan perbedaan tegangan antara ujung-ujungnya dengan arus didalamnya. Cara yang langsung untuk mengukur tahanan ialah mengukur kedua besaran ini dan membagi yang satu dengan yang lain (Sears,1962).
        Susunan dari 4 buah hambatan, yang mana dari hambatan tersebut adalah hambatan variabel dan hambatan yang belum diketahui besarnya yang disusun secara seri atau satu sama lain dan pada 2 titik diagonalnya dipasang sebuah galvanometer dan pada 2 titik diagonal lainnya diberikan sumber tegangan (Andhie,2010).

Sabtu, 01 Oktober 2011

Hukum OHM

                                                               I. PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
           Pada dasarnya sebuah rangkaian listrik terjadi ketika sebuah penghantar mampu dialiri electron bebas secara terus menerus. Aliran yang terus-menerus ini yang disebut dengan arus, dan sering juga disebut dengan aliran, sama halnya dengan air yang mengalir pada sebuah pipa. Hukum OHM sangat sederhana dan sangat berguna untuk menganalisa suatu rangkaian listrik (Taghyr,2008).
           Hukum OHM menyatakan bahwa besar arus yang mengalir pada suatu konduktor pada suhu tetap sebanding dengan beda potensial antara kedua ujung-ujung konduktor. Rumusnya : I = V/R (Sugandi,2009).
           Hubungan antara tegangan, arus dan hambatan juga sering diartikan Hukum OHM. Ditemukan oleh Georg Simon OHM dan dipublikasikan pada sebuah paper pada tahun 1827. The Galvanic Circuit Investigated Mathematically (Bray,2009).

Minggu, 25 September 2011

Membran Sel

                                                              1.PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang
            Membran sel (bahasa inggris : cell membrane plasma membrane, plasma lemma) adalah fitur universal yang dimiliki oleh semua jenis sel berupa lapisan antarmuka yang disebut membran plasma, yang memisahkan sel dengan lingkungan di luar sel terutama untuk melindungi inti sel dan sistem kelangsungan hidup yang bekerja di dalam sitoplasma. Komponen penyusun membran sel antara lain adalah fosfolipid, protein, oligosakarida, glikolipid dan kolesterol. Pada sel eukariot membran sel yang membungkus organel-organel didalamnya, terbentuk dari dua macam senyawa yaitu lipid dan protein. Umumnya berjenis fosfolipid seperti senyawa antara fosfatidil etanolamina dan kolesterol yang membentuk struktur dengan dua lapisan. Kerangka membran atau disebut juga sitoskeleton mempunyai tiga macam jenis yaitu Mikrotubulus, Mikrofilamen dan Filamen Intermediet (Anonymous,2010).
           Membran sel sering juga disebut membran plasma. Membran sel merupakan bagian paling luar yang membatasi isi sel dengan sekitarnya (kecuali pada sel tumbuhan, bagian luarnya masih terdapat dinding sell atau cell wall). Membran sel berupa lapisan luar biasanya tipis. Tebalnya kira-kira 8 nm. Dibutuhkan 8000 membran sel untuk menyamai tebal kertas yang biasa kita pakai untuk menulis (Biologi,2007).

Sabtu, 10 September 2011

Cara Membuat Blogger

Caranya membuat blog:
  1. Kunjungi www.blogger.com.
  2. Setelah itu akan muncul tampilan Huruf yang cukup besar contohnya dalam bahasa Indonesia "CIPTAKAN BLOG ANDA" klik bagian tersebut ,kemudian isilah "ALAMAT EMAIL" dengan alamat email anda (lebih bagus jika anda sudah mempunya Account di Google).
  3. Masukkan password yang anda inginkan, lalu isilah "NAMA TAMPILAN" dengan nama yang anda ingin tampilkan, selanjutnya klik "LANJUTKAN". Tuliskan judul blog pada form "JUDUL BLOG", selanjutnya tulis nama situs yang anda inginkan pada form "ALAMAT BLOG" (URL), pilih "LANJUTKAN".
  4. Jika semua yang anda lakukan sudah benar, akan tampil tulisan "BLOG ANDA TELAH DI CIPTAKAN". Pilih "MULAI POSTING".
  5.  
    Ada 2 tampilan dalam satu area posting di blogspot, yaitu halaman untuk compose/tulis dan halaman untuk HTML.